[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya

SQL (Structured Query Language) merupakan bahasa pemograman yang dirancang untuk mengelola data yang telah tersimpan di dalam Sistem Relational Database Management System (RDBMS) atau juga merupakan stream processing di dalam Sistem Relational Data Stream Management System (RDSMS).

Database merupakan media penyimpanan yang berfungsi untuk menyimpan, mengelola serta memelihara data, oleh karena itu sangat penting bagi kita untuk memahami perintah-perintah dasar SQL seperti menggunakan bahasa pemograman PHP maupun bahasa pemograman lainnya.

Berikut beberapa perintah atau query dasar yang menurut saya sudah cukup lengkap yang di sertai dengan contohnya :

1. PERINTAH SELECT

Syntax :
SELECT * FROM nama_tabel
Atau
SELECT kolom1, kolom2, kolom3 FROM nama_tabel;
Contoh :

SELECT * FROM kategori;
Atau
SELECT Kd_kategori, Nm_kategori FROM kategori;
Gambaran :
[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya


Penjelasan : 
- Pada contoh pertama yaitu sebuah perintah untuk menampilkan dari semua data yang ada pada tabel kategori, yang di lakukan oleh perintah (*) yang artinya select semua data dari tabel kategori.

2. PERINTAH SELECT DISTINCT

Syntax :

SELECT DISTINCT kolom1,kolom2 FROM kategori;
Contoh :

SELECT DISTINCT nm_kategori FROM kategori;
Gambaran:

  • Menggunakan SELECT *
[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya

  • Menggunakan SELECT DISTINCT
[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya

Penjelasan :
Dengan menggunakan perintah select distinct kita bisa menghilangkan atau menampilkan data yang tidak terdapat duplikat. contohnya yaitu pada kedua gambar di atas.

3. PERINTAH WHERE

Syntax :
SELECT * FROM nama_tabel WHERE kolom1 = 'field';
Contoh :

SELECT * FROM kategori WHERE nm_kategori = 'Bahasa';
Gambaran :
[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya

Penjelasan :
Perintah WHERE akan memfilter hasil dari SELECT yang memenuhi syarat dari kondisi yang di gunakan.

beberapa operator yang di dukung oleh perintah WHERE :
Operator
Deskripsi
= Sama Dengan
<> atau != Tidak Sama Dengan
> Lebih Besar Dari
= Lebih Kecil Dari
>= Besar Sama Dengan
<= Kecil Sama Dengan
BETWEEN Antara Rentang Inklusif
LIKE Perintah Untuk Pencarian
IN Menentukan Nilai Dari Beberapa Kolm

4. PERINTAH AND,OR,NOT (OPERATOR)

4.1. AND

[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya

Syntax :
SELECT * FROM nama_tabel WHERE kolom1 = 'field1' AND kolom2 = 'field2';
Contoh :

SELECT * FROM vwtamu WHERE nm_jenis= 'Mahasiswa Amik Mahaputra' AND  nm_kegiatan = 'Belajar Bersama';

Gambaran :

[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya


4.2 OR

Syntax :
SELECT * FROM nama_tabel WHERE kolom1 = 'field1' OR kolom2 = 'field2';
Contoh :

SELECT * FROM vwtamu WHERE nm_jenis= 'Mahasiswa Amik Mahaputra' OR  nm_kegiatan = 'Belajar Bersama';
Gambaran :
[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya


4.3. NOT

Syntax :
SELECT * FROM nama_tabel WHERE NOT kolom1 = 'field1';
Contoh :

SELECT * FROM vwtamu WHERE NOT nm_jenis= 'Mahasiswa Amik Mahaputra';
Gambaran :
[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya
Penjelasan :
Operator AND, OR, NOT merupakan perintah dasar SQL yang digunakan untuk menampilkan data dari hasil filter WHERE sesuai dengan kondisi yang dibutuhkan.

5. PERINTAH ORDER BY

Syntax :
SELECT * FROM nama_tabel ORDER BY kolom ASC Atau Desc;
Contoh :

SELECT * FROM vwtamu Order By kd_jenis Asc Atau Desc;
Gambaran :
[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya
Penjelasan :
Perintah ORDEY BY merupakan salah satu perintah dasar SQL yang berfungsi untuk mengurutkan hasil select berdasarkan kolom yang kita tentukan.

Contohnya disni saya akan menampilkan hasil dari select tabel vwtamu kemudian mengurutkannya berdasarkan kolom kd_jenis.

Pengurutan ada dua jenis,  pengurutan Ascending dan Descending .
  • Ascending = mengurutkan dari data terkecil seperti 1 -> 10 atau a -> z.
  • Descending = adalah kebalikannya, yaitu mengurutkan data dari z -> a atau 10 -> 1.

6. PERINTAH INSERT INTO

Syntax :
INSERT INTO nama_tabel VALUES (nilai1,nilai2,nilai3);
Contoh :

INSERT INTO * tamu VALUES ('12321','Diki Alhafiz','Riau');

Penjelasan :
Perintah INSERT INTO merupakan Bahasa SQL yang digunakan untuk menginput data ke dalam database.

7. PERINTAH UPDATE

Syntax :
UPDATE nama_tabel SET kolom2 = 'nilai2', kolom3 = 'nilai3' WHERE kolom1 = 'nilai1';
Contoh :
UPDATE tamu SET nm_tamu = 'Rahmat', alamat = 'Jl. Garuda Sakti' WHERE kd_tamu = '123411';

Penjelasan :
Perintah Insert, Update Delete, Dan Select merupakan perintah DML (Data Manipulation Language) yang dalam penulisannya tidak terlalu berbeda hanya fungsinya saja yg berbeda, yaitu insert untuk menginput, delete untuk menghapus, update untuk mengedit dan select untuk menghapus data.

8. PERINTAH DELETE

Syntax :
DELETE FROM nama_tabel WHERE kolom1 = 'field';
Contoh :

DELETE FROM tamu WHERE kd_tamu = '123411';

9. PERINTAH MIN

Syntax :
SELECT MIN(nama_kolom) FROM nama_tabel;
Contoh :
SELECT MIN(harga) FROM buku;

Penjelasan :
Perintah MIN berfungsi untuk menampilkan nilai terkecil dari sebuah kolom. dan untuk query min() ini hanya menampilkan satu record saja berbeda dengan perintah order by asc yang menampilkan data terkecil kebesat namun dengan menampilkan seluruh record pada tabel tersebut.

10. PERINTAH MAX

Syntax :
SELECT MAX(nama_kolom) FROM nama_tabel;
Contoh :

SELECT MAX(harga) FROM buku;

Penjelasan :
Perintah menampilkan nilai terbesar dari suatu tabel.

11. PERINTAH COUNT

Syntax :
SELECT COUNT(nama_kolom) AS nama_alias FROM nama_tabel;
Contoh :
SELECT COUNT(nm_buku) AS items FROM buku;

Penjelasan :
Perintah Count berfungsi untuk menghitung jumlah record yang ada pada suatu tabel, agar perintah ini dapat digunakan, maka nm_buku yang telah di count harus di aliaskan terlebih dahulu, di sini saya mengaliskan menjadi items.

12. PERINTAH AVG

Syntax :
SELECT AVG(nama_kolom) FROM nama_tabel;
Contoh :
SELECT AVG(harga) FROM buku;

Penjelasan :
AVG atau AVERAGE yaitu perintah untuk mencari nilai rata-rata. format yang digunakan harus bersifat integer.

13. PERINTAH SUM

Syntax :
SELECT SUM(nama_kolom) FROM nama_tabel;
Contoh :
SELECT SUM(harga) FROM buku;

Penjelasan :
Perintah SUM merupakan query SQL yang digunakan untuk menjumlah nilai dari field -field yang memenuhi syarat. contohnya. pada record pertama pada kolom haga yaitu 7.000 , record kedua yaitu 3.000. dengan menggunakan perintah SUM maka kita akan mendapatkan hasil yaitu 10.000.

14. PERINTAH INNER JOIN

Syntax :
SELECT * FROM nama_tabel1 INNER JOIN nama_tabel2 ON nama_tabel1.kolom1 = nama_tabel2.kolom1;
Contoh :
SELECT * FROM kategori INNER JOIN buku ON kategori.kd_kategori = buku.kd_kategori ;
Gambaran :


Penjelasan :
Disini kita mempunyai dua buah tabel : kategori dan buku, di dalam kategori terdapat kd_kategori dan di buku juga terdapat kd_kategori ..

Pada kasus ini inner join berfungsi sebagai penghung dua atau lebih tabel di mana kedua tabel ini di hubungkan berdasarkan kolom yang mempunyai nilai yang sama .
 - contoh : 
-> buku.kd_kategori = '12345'
-> kategori.kd_kategori = '12345'

Dengan terhubungnya kedua tabel kita bisa mengambil dari kedua tabel tersebut.

Sekian [QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya , Apabila ada yang kurang bisa di tambahkan di kolom komentar. terimakasih.


Belum ada Komentar untuk "[QUERY] Perintah Dasar SQL Lengkap Beserta Contohnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel